Tentang Tapak dan Laju


Mengenai tapak
Adalah mengenai perbedaan
Tapakku dan tapakmu jarang bertemu
Jalurku dan jalurmu pun sudah pasti tak menyatu
Kau dan aku selalu meyakini kalau kita akan terus berpacu
meski dalam jalan masing-masing
Janji untuk saling menemu
bersama mimpi
yang pernah terjalin dalam khayal
terpahat di baris-baris retak dinding
Lalu tentang laju
Laju kita selalu sama dan beriringan
Aku kan menanti jika kau tertinggal di belakang
karena aku tahu kau akan segera menyusulku di hadapan
Tampaknya kini lajumu terpacu begitu saja
Mungkin duniamu sedang berotasi dalam harmoni yang seharusnya
Lalu aku tertinggal
Akankah kau melihat ke belakang?
Lajuku senantiasa konstan agar duniaku tetap berputar
Atau mungkin aku sedang berjalan di tempat
Tak bergerak tak berpindah
Akankah kau terus melaju
Aku tak mengapa
Hanya sedikit penasaran
Aku tak mengapa
Ku berusaha untuk mengikhlaskan

NG.
Jakarta, 23 Agustus 2018


Location: Jakarta, Indonesia

Related Posts:

  • Tentang Tapak dan Laju Mengenai tapakAdalah mengenai perbedaanTapakku dan tapakmu jarang bertemuJalurku dan jalurmu pun sudah pasti tak menyatuKau dan aku selalu meyaki… Read More
  • Masa, Kesempatan, dan Keacakan Semesta Setiap usahaku untuk memegang teguh dan berserah penuh -utuh pada imankini memudarBukan aku tak lagi percayaTapi awan gelap semakin menutup panda… Read More
  • Philosophy of the Eyes The eyes are the windows to the soul, said the wise man. I agreed. Then, empty eyes lead to an empty soul, my heart whispered. That's why I often … Read More
  • Hati, Intan, dan Serpihan Dari dalam kegelapan tak berdasarAku membangun menara pelindungdi sekeliling hatiKali ini aku memilih intanHanya karena intan yang dapat membunuh … Read More
  • yang tersisa dari hati yang patah. Mari masuklah, Luka Jangan hanya menatap dari balik kesakitan Datang dan mendekatlah Saat ini kekuatan telah menghindar Aku tahu tidak ada faedahn… Read More

0 comments:

Post a Comment